Entri Populer

Sabtu, 12 Maret 2011

Kisah Klasik

"Tetes air mata..basahi pipiku.. di saat kitakan berpisah..." sepenggal lagu Stinky mengingatkanku akan dua tahun lalu ketika aku berpisah bersama teman-temanku. Terlalu banyak kenangan yang sulit dilupakan. Terkadang ketika aku kembali melihat foto-foto kami ketika SMA dulu, rasanya hati ini ingin kembali ke masa-masa dulu, masa dimana aku menghabiskan waktuku bersama teman-temanku di sekolah. Masa ketika kami membangkang guru-guru kami..hehe.. ketika kami reunian, kami menceritakan kembali kejadian dan kenakalan kami ketika SMA dulu, mengingatnya saja membjuat kami tertawa terbahak-bahak, bahkan tedrkadang sampai gak nyangka, kog bisa yah berbuat seperti itu?? hahaha..

Aku teringat ketika kami memplesetkan lagu The Rock yang berjudul Munajat Cinta..
lyrik-nya dirubah menjadi:

Tuhan kirim kanlah aku
Makanan yang paling enak
Untuk isi perutku
yang kelaparan..

Kami menyanyikannya ketika jam terakhir, gurunya tidak masuk, ternyata Guru Ter-killer kami mendengar suara cempreng kami yang membuat kelas lain jadi terganggu. Akhirnya, beliau masuk ke dalam kelas dan menyuruh kami pulang. Berhubung kami tahu kepribadian beliau yang keras, maka kami terpaksa menuruti perintahnya dengan hati yang senang tanpa rasa malu. hmmmm... benar-benar bandel..
Yang semakin lucunya lagi, ketika kami pulang, kami menyanyikan sepenggal lagu
...aku pulang... tanpa dendam...
ku terima kekalahanku....
sambil buru-buru pulang, soalnya takut disemprot..
hihihihihi.....

Teringat lagi masa keika kami akan berpisah, kami mengadakan jalan-jalan keliling sumbar (sumatra Barat) pada akhir tahun. Lebih kuran 3 hari kami bersama di kota minangkabau itu. Mungkin saking sulitnya berpisah, kami melakukan jalan-jalan lagi sebagai tanda perpisahan. Bedanya ini antara kami saja tanpa melibatkan guru lagi dan ini pun dilakukan di daerah kami sendiri, yakni Kerinci, Jambi. Kami pergi kme Danau Kerinci dan Bukit Khayangan. Heemmmm...Benar-benar  membuatku ingin kembali lagi... luv u all..

Meskipun kita semua sudah tersebar kemana-mana, tapi percayalah,,aku akan tetep ingat kalian...
Miss you..

special for:
temen2 IA2 SMAN 4 Sungai Penuh, Kerinci, Jambi angkatan 2006
dan buat Toelalit Gank..
hehe :)

1 komentar:

  1. Titanium Tools - Iron Blade - TITACEN - Titanium Art
    Titanium babyliss pro titanium straightener Tools. TITACEN. Metal Blade. titanium dioxide Metal Blade. Metal Blade. Wooden titanium knife Blade. Brass. titanium framing hammer Brass. grade 5 titanium

    BalasHapus